Motocycle Racer

Blogroll

Pages

Rabu, 30 November 2011

BMW Art Car from Bandung - Modifikasi BMW 320i E36

Pernah berkunjung ke acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 dan mampir ke booth BMW? Bila pernah, anda pasti terkesima melihat mobil BMW M3 GT2  dan diberi nama BMW Art Car yang merupakan karya seniman moderen kontemporer, Jeff Koon. Mobil balap full color ini sempat membuat heboh pengunjung yang hadir kala itu. Tapi tahukah anda bahwa tim BosMobil.com sempat menemui mobil ini di kota Bandung dan melakukan sesi foto khusus? Hehehe… sayangnya ini hanya mirip saja, tapi cukup membuat penasaran.
Terinspirasi BMW Art Car, Arie (sapaan akarab Arie Adrian) membangun BMW 320i E36 miliknya menjadi serupa, tetapi dengan gayanya sendiri. Pemilik workshop Galaxy Autoconcept meng-custom hampir sebagian besar mobilnya di workshop miliknya sendiri.

Bagian yang menjadi korban garapan Arie adalah rangka atas yang dipotong 7 cm bagian depan dan 9 cm bagian belakang. Agar terlihat lebar, Arie melakukan wide body serta meng-custom pada bumper depan dan belakang. Tak lupa juga grill, add-on lip dan duck tail pun kena imbasnya. Sementara untuk lampu, ketua klub 69 community ini mengganti batok lampu asli dengan milik BMW M3 E92 baik head lamp maupun stop lamp. Untuk membuatnya seperti BMW Art Car, sekujur tubuh pun dibalut dengan cutting sticker hingga 17 warna.

Detail modifikasi tak berhenti disitu saja, tangan dingin Arie juga merambah ke bagian pintu, dari yang sebelumnya 4 pintu diubah menjadi 2 pintu dengan kaca yang ikut mengalami ubahan. Sementara untuk memperindah di bagian bawah pada bemper belakang, Arie menggunakan twin HKS muffler. Untuk kaki-kaki, 1 set velg Exe Pegasus berdiameter 20 inch dibenamkan dengan dilapisi karet bundar berukuran 225/35-R20 untuk depan dan 245/35-R20 di bagian belakang.
Masuk ke bagian kabin, untuk menambah aura sporty pada kabin digunakan jok racing Recaro berwarna merah hitam untuk bagian depan menggeser standarnya. Sedangkan jok belakang masih mengandalkan standarnya dengan dilapisi bahan suede di jok dan plafon.
Masuk ke sektor audio dengan mengusung konsep knock-out installation, Arie mengandalkan sumber suara dari head unit Clarion. Sementara sistem 2-way pada speaker depan ditempatkan cukup unik yaitu tweeter dan midbass Venom VX6X Diablo dibenamkan pada doortrim pintu bagian bawah. Untuk melengkapi tatanan suara di bagian belakang, dibenamkan sejumlah 3 set speaker Venom 603X yang diletakan 1 set pada kabin bagian belakang dan 2 set di bagasi lengkap dengan layar monitor 7 inci sebagai pemanis. Tak taggung-tanggung untuk menghasilkan frekuensi suara rendah yang menggelegar, dibenamkan 4 buah subwoover sekaligus, yaitu 2 di kabin depan dan 2 lagi di kabin belakang. Setelah racikan sudah tertata dengan apik, kini tinggal membuat suara lebih bertenaga. Dalam hal ini Arie menggunakan 3 buah power amplifier full Venom untuk mendrive jajaran speaker maupun subwoofer.
Sedangkan untuk sektor mesin, Arie tidak terlalu banyak ber-eksperimen layaknya penampilan eksterior dan interior. Yang  dilakukan hanya sebatas porting & polish serta menggunakan busi racing agar laju mobil lebih bertenaga.

Jika sudah begini rasanya Arie pantas disejajarkan seniman modern kontemporer Jeff Koon, hehehe..!

EKSTERIOR :
FULL HANDMADE CUTTING STICKER 17 COLOURS
FACELIFT HEADLAMP NEW BMW E92 ANGLE EYES
FACELIFT STOP LAMP NEW BMW E92 LED LAMP
HEAD LAMP BLUB HID 8000K AUTOVISION
HEAD LAMP BLUB HID 8000K X-BRIGHT ( 2 SET )

BODYWORKS  :
CHOPTOP 7 CM FRONT CABIN
CHOPTOP 9 CM REAR CABIN
FRONT FRAMELESS WINDOW GLASS
FRONT WIDE BODY 4 CM
REAR WIDE BODY 6 CM
CUSTOM FRONT BUMPER
CUSTOM REAR BUMPER
CUSTOM ADD ON LIP
CUSTOM FRONT GRILL
CUSTOM DUCK TAIL
SHAVED DOORS W/ REMOTE
TWO DOORS MODIFIED
TWIN HKS MUFFLER
COSTUM MIRROR VIEW

AUDIO SYSTEM :
HEAD UNIT CLARION SINGLE DVD
POWER 4 CH VENOM 406
POWER MONOBLOCK VENOM 500.1
POWER MONOBLOCK VENOM VD 2000
SPEAKER VENOM VX6X DIABLO 2 WAY
SPEAKER VENOM 603X  ( 3 SET )
TV INDASH 7”
SUBWOOFER VENOM 2002 12” ( 2 PCS )
SUBWOOFER 10” ( 2 PCS )
FULL VENOM CABLES
FIBERGLASS PORTED SUBWOOFER BOXES
ACRYLIC
LED LAMP

INTERIOR :
FULL SUEDE INTERIORS
RECARO SEAT

WHEELS  :
VELG EXE PEGASUS 20” 8.5” X 9.5”
ACHILLES TIRE FRONT 225/35/20
ACHILLES TIRE REAR 245/35/20

SPRING :
BILSTEIN FRONT & REAR SHOCKBREAKER
CUSTOM FRONT & REAR SPRING

ENGINE :
PORTING & POLISH
RACING SPARK PLUG

0 komentar:

Posting Komentar